Posts

Showing posts from March, 2019

Database Relasional, Kecurangan dengan Komputer dan Teknik Penyalahgunaan

DATA BASE RELASIONAL Database Relasional mendasari sebagian SIA modern terintegrasi. Database seperangkat koordinasi beberapa file  data terpusat yang saling berhubungan yang disimpan dengan sedikit mungkin kelebihan data. DBMS digolongkan berdasarkan model data  ( data model ) logis, atau representasi abstrak konten database . Model data relasional  ( relational data model ) merepresentasikan skema level konseptual dan eksternal sebagaimana data disimpan dalam tabel, tetapi dengan cara yang dijelaskan dalam skema level internal. TIPE-TIPE ATRIBUT Kunci utama  ( primary key ) adalah atribut database , atau kombinasi atribut, yang secara khusus mengidentifikasi suatu baris tertentu dalam sebuah tabel. Kunci asing  ( foreign key ) adalah atribut dalam tabel yang juga merupakan kunci utama dalam tabel lain dan digunakan untuk menghubungkan dua tabel. MEMBUAT DESAIN DATABASE RELASIONAL UNTUK S&S, INC. Dampak beberapa cara untuk menyimpan i...

Pengendalian dan Sistem Informasi Akuntansi

KERANGKA PENGENDALIAN Kerangka Cobit Information System Audit and Control Association (ISACA) mengembangkan kerangka Control Objective for Information and Related Technology (COBIT) . Kerangka COBIT 5 menjelaskan praktik-praktik terbaik untuk tata kelola dan manajemen TI yang efektif. Memenuhi keperluan pemangku kepentingan.  Kerangka COBIT 5 membantu para pengguna mengatur proses dan prosedur bisnis untuk menciptakan sebuah sistem informasi yang menambah nilai untuk pemangku kepentingan. Mencakup perusahaan dari ujung ke ujung.  Kerangka COBIT 5 tidak hanya berfokus pada operasi TI, ia juga mengintegritasikan semua fungsi dan proses TI ke dalam fungsi serta proses keseluruhan perusahaan. Mengajukan sebuah kerangka terintegrasi dan tunggal.  Kerangka COBIT 5 dapat disejajarkan pada tingkatan yang tinggi dengan standar dan kerangka lainnya, sehingga sebuah kerangka yang menyeluruh bagi tata kelola TI daan manajemen diciptakan. Memungkinkan pendekatan holistik. ...